TVRISULBARNEWS-MAMUJU., Kepala bidang Propam Polda Sulbar Kombes Pol. Budi Yudantara juga menanggapi persoalan kaburnya 5 tahanan di sel tahanan polres polman, meski 4 diantaranya sudah ditangkap dan masih menyisakan satu tahanan lagi yang masih buron. Senin (01/07/2024)
Kombes pol Budi Yudantara mengatakan ada kemungkinan kelalaian dari anggota polres Polman, namun pemeriksaan penyebab tahanan kabur belum selesai.
“Ada kemungkinan, kalau belum selesai pemeriksaan kan belum bisa dipastikan, harus kita pastikan dulu, makanya Paminal melakukan pemeriksaan dilapangan”,ujar Kombes Pol Budi Yudantara
Kombes Pol Budi juga menyampaikan akan membuat TR ke polres Polman terkait kaburnya tahanan di polres polman. sementara laporan hasil pemeriksaan belum selesai.
“Nanti kita liat tingkat kelalaiannya seperti apa, dan saya baru tahu pendalaman oleh Paminal sudah selesai nanti ada laporannya,”
Laporan hasil pemeriksaan dan pendalaman oleh pengamanan internal (Paminal) Propam Polda Sulbar membutuhkan waktu satu pekan.(IHM)