TVRISULBARNEWS_PASANGKAYU | Anggota DPR RI Dapil Sulbar, Agus Ambo Djiwa secara resmi membuka Katinting Race di Pantai Tanjung Babia, Kecamatan Pasangkayu, Kabupaten Pasangkayu, Provinsi Sulawesi Barat. Sabtu,(26/10/2024)
Meskipun baru dilantik dan tengah menjalani tugasnya, Agus tetap meluangkan waktu menghadiri dan membuka kegiatan masyarakat, untuk mendukung suksesnya katinting race.
Dalam sambutannya, Agus berkomitmen untuk menjadikan Katinting Race sebagai acara tahunan. Hadiah kedepan akan ditingkatkan karena ini baru awal kegiatan.
“Hadiah Kedepan akan kita tingkatkan lebih tinggi lagi, karena ini kegiatan awal dimasa jabatan DPR RI” Kata Agus Ambo Djiwa
Melihat antusiasme yang tinggi dari masyarakat. Kegiatan ini, diharapkan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi lokal, sejalan dengan tujuannya untuk memajukan daerah.
Agus, yang juga merupakan mantan Bupati Pasangkayu, menekankan bahwa kegiatan ini relevan dengan bidang kerjanya di Komisi IV DPR RI.
“Kebetulan kegiatan ini masuk dibidang saya, di komisi IV DPR RI”Katanya
Agus berharap dengan posisinya, dapat memberikan kontribusi signifikan bagi perkembangan Pasangkayu dan Sulawesi Barat secara keseluruhan.
Dalam laporan panitia menyebutkan, acara ini diikuti oleh 37 peserta underbone dan 10 lokal dari berbagai kabupaten di Sulawesi Barat, termasuk Majene.
Katinting Race berlangsung selama dua hari dan menarik perhatian banyak warga, menandakan potensi acara ini untuk menjadi tradisi yang mengangkat ekonomi dan pariwisata daerah.
Dengan dukungan Agus Ambo Djiwa, masyarakat berharap Katinting Race akan menjadi ajang yang semakin besar dan memberikan dampak positif bagi daerah.(ihm)